Mayat Tergantung di Pasar Wisata Peterongan Identitasnya Terungkap

664
Petugas saat melakukan olah TKP dan mengevakuasi korban. (memoexpos.co)

memoexpos.co – Temuan mayat misterius yang tergantung di pohon area pasar wisata Dusun Pajaran, Desa Peterongan, Kecamatan Peterongan pada Rabu (10/5/2023) kemarin akhirnya terungkap.

Kapolsek Peterongan AKP Dian Anang mengatakan, berdasarkan identifikasi diketahui korban adalah FM (33) warga Desa Gedangan, Kecamatan Mojowarno, Kabupaten Jombang.

Anang menyebut, berdasarkan keterangan keluarga, korban ini merupakan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ).

“Korban sudah lama mengalami gangguan jiwa, dia sering meninggalkan rumah namun terkadang masih pulang,” ujar Kapolsek.

Dari hasil visum yang dilakukan oleh polisi, korban meninggal murni bunuh diri.

“Tidak ada bekas tanda kekerasan atau penganiayaan didalam tubuh korban,” pungkasnya.