memoexpos.co – Memasuki kepengurusan baru, dana hibah Komite Olahraga Nasional Indonesia atau Koni Jombang akan digunakan untuk seluruh Cabang Olahraga (Cabor) dan kegiatan kesekretariatan.
Hal ini disampaikan oleh Heru Ariwanto, Ketua Koni Jombang periode 2021-2025 ketika diwawancarai diruang kerjanya. Rabu (25/5/21).
“Dana Hibah Koni dari pemerintah melalui Disporapar akan digunakan untuk kegiatan semua cabang olahraga maupun kegiatan kesekretariatan,” ujarnya.
Lanjut Heru, dana tersebut digunakan untuk peningkatan prestasi dan pembinaan prestasi akan diserahkan ke cabang olahraga masing-masing melalui perlombaan yang kemudian akan diadakan pembinaan.
“Utamanya untuk peningkatan prestasi. Sebenarnya tahun 2021 ada Porprov tapi diundur ke 2022. Sehingga anggaran 2021 ada pembinaan prestasi untuk Porprov 2022. Pembinaannya yang diserahkan ke Cabor masing-masing,” paparnya.
Disinggung terkait jenjang prestasi untuk kejuaraan di kabupaten Jombang, Heru menegaskan, berkaitan dengan jenjang prestasi atlet yang mengikuti kejuaraan tingkat kabupaten di masa pandemi, untuk perlombaan tetap diadakan secara virtual.
“Untuk prestasi di tingkat kabupaten, dari Koni sendiri ada kegiatan kejuaran seperti Porkab untuk seluruh Cabor. Sedangkan masa pandemi juga kemarin sudah banyak perlombaan virtual, tapi untuk langsung atau offline, kami perlu berkoordinasi dengan pihak aparat. Nanti kami juga koordinasi mengenai kegiatan Porkab 2021,” tambah Heru.
Mengenai sertifikat juara tingkat kabupaten yang digunakan untuk pendaftaran masuk sekolah, Heru mengatakan tiap Cabor bisa melakukan kejuaraan secara virtual untuk menunjang prestasi.
“Mekanismenya diserahkah ke Cabor. Jadi tiap Cabor bisa mengadakan kejuaraan dari berbagai tingkat. Kalau nasional itu di Jombang baru karate yang mengikuti,” katanya.
Sedangkan untuk pembinaan atlet, Koni mengacu pada Porkab 2022 yang nantinya akan dibentuk Pusat Latian Kabupaten (Puslatkab).
“Pembinaan atlet kami megacu dari Porkab 2022. Rencananya, setelah Porkab Koni akan mengadakan Puslatkab, nanti ada seleksinya,” imbuhnya.
Heru berharap dengan adanya perlombaan dan pembinaan atlet, nantinya para cabor akan memberikan hasil akhir berupa prestasi. (ahz)