Pengawal Pribadi Pilkada Mojokerto Berikan Kenang-kenangan Kepada Gus Barra-Rizal

13
Pengawal pribadi Gus Barra-Rizal saat memberikan kenang-kenangan. (Ist)

MOJOKERTO – Pengawal pribadi (Walpri) yang ditugaskan oleh Polres Mojokerto untuk mendampingi pasangan Muhammad Albarraa (Gus Barra) dan Muhammad Rizal Octavian (dr. Rizal) semasa kampanye memberikan kenang-kenangan kepada Bupati dan Wakil Bupati Mojokerto.

Kenang-kenangan diberikan oleh tim Walpri usai kegiatan buka bersama yang digelar oleh Gus Barra – dr. Rizal bersama sejumlah tokoh masyarakat.

“Terimakasih atas kepercayaan yang diberikan dari Bapak Kapolres, Gus Barra juga telah menjadi Bupati yang mempercayai kami sebagai Walpri, mulai pemilihan hingga dilantik,” ujar Kepala Tim Pengawalan Pribadi (Walpri) Iptu Bayu Kristiarko saat diwawancarai.

Iptu Bayu Kristiarko sendiri menjabat sebagai KBO Satuan Reserse Narkoba Polres Mojokerto.

Ia bersama tim memberikan kenang-kenangan berupa lukisan kepada Bupati dan Wakil Bupati di Bumi Majapahit tersebut.

“Terimakasih atas kepercayaannya semoga Mojokerto kedepannya lebih baik lebih maju adil dan makmur sesuai harapan Bapak Bupati dan Wakil Bupati,” tandasnya.

Sementara, Bupati Mojokerto Muhammad Albarraa juga menyampaikan terimakasih kepada tim pengawal yang telah mendampingi mulai masa kampanye hingga pelantikan.

“Membersamai kita mulai Pilkada sampai kita dilantik,” kata Gus Barra.

“Saat kami di Jakarta Walpri juga ikut semua lengkap,” lanjutnya.

Gus Barra sudah menganggap para pengawalnya seperti keluarga. Ia juga mendoakan agar karir para pengawalnya semakin bagus di institusi kepolisian.

“Terimakasih untuk tenaga dan fikirannya, kita sudah seperti keluarga sendiri, semoga karirnya semakin bagus,” pungkasnya.