memoexpos.co – 918 Panitia Pemungutan Suara (PPS) se-Kabupaten Jombang resmi dilantik. Pelantikan dilakukan langsung oleh Ketua KPU Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jombang Athoillah, yang disaksikan oleh Bupati Jombang Hj Mundjidah Wahab, Selasa (24/1/2023).
Usai dilakukan pelantikan, Mundjidah Wahab berpesan agar seluruh PPS dapat melaksanakan tugas sebaik mungkin demi suksesnya Pemilu di tahun 2024.
“Kami tentunya berharap Kabupaten Jombang siap melaksanakan Pemilu tahun 2024 yang berkualitas dan bermartabat, tidak hanya sisi pelaksanaannya yang sukses dan lancar, akan tetapi kondusifitas daerah juga terjaga,” ujarnya.
Diketahui, seluruh PPS yang dilantik hari ini didominasi usia muda, Mundjidah yakin jika anak muda mampu menjaga integritas dan dapat memanfaatkan teknologi, terlebih untuk mensosialisasikan pelaksanaan Pemilu 2024.
“Saya harapkan anggota PPS agar bekerja dengan jujur, disiplin, serta saling koordinasi sehingga apapun persoalan yang muncul dapat diselesaikan dengan baik. Berikanlah pelayanan terbaik kepada masyarakat sesuai dengan tugas dan wewenang yang diamanahkan dalam oleh undang-undang,” tambahnya.
Senada dengan Bupati, Ketua KPU Jombang, Athoillah menegaskan, integritas dan netralitas menjadi salah satu kunci suksesnya penyelenggaraan Pemilu tahun 2024. “Netralitas harus dijaga oleh para anggota PPS,” katanya.