memoexpos.co – Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Kabupaten Jombang melaksanakan pemindahan kepada Warga binaannya
Pemindahan dilakukan bertujuan dalam rangka pembinaan Untuk pemindahan napi ada beberapa faktor antara lain, .Pembinaan, Over Capasitas.dan karena alasan keamanan
Hal ini disampaikan oleh Slamet Budiono kalapas kelas IIB ketika dikonfirmasi melalui RM Dwi Soeryo Putra yang menjabat Kasi kamtib lapas kelas II B Jombang.Sabtu (15/2/2020)
Lanjutnya, Kapasitas warga binaan di lapas Jombang sebanyak 200 orang. Sedangkan Pemindahan selain pembinaan, juga karena Over Capasitas. Karena saat ini di lapas kelas IIB Jombang mencapai 978 orang.
Menurut Kalapas, tahun 2020 pemindahan dilakukan pada hari Jumat (14/2) dengan Jumlah warga binaan sebanyak 21 orang, dan dipindah ke lapas Madiun. Pungkasnya (bay)