Caption foto : Wabup Jombang, Wakil Ketia DPRD, Mantan Bupati Jombang beserta jajaran Forkopimcam saat lalukan penanaman pohon
memoexpos.co – Nandur dan Ngramut Mata Air merupakan suatu hal yang sangat penting dilakukan di kawasan Wonosalam, karena Wonosalam merupakan salah satu sumber yang dialiri persawahan berada di Kabupaten Jombang.
Hal itu diungkapkan oleh Wakil Bupati Jombang, Sumrambah saat sambutan Kegiatan Nandur dan Ngramut Mata Air Sumbergogor di Lapangan Dusun Sumbergogor Desa/Kecamatan Wonosalam Kabupaten Jombang, sabtu (1/2/2020).
Hadir pada kesempatan itu, Wakil Bupati Jombang, Sumrambah, Wakil DPRD Jombang, Donny Anggun, Mantan Bupati Jombang, Suyanto, Camat Wonosalam, Kapolsek, Danramil, Perwakilan dari Perhutani, Kades, Siswa Lembaga Pendidikan di Wilayah Wonosalam, Masyarakat serta Pemerhati Lingkungan di Jombang.
Lebih lanjut Sumrambah,
Wonosalam suatu saat akan menjadi tempat yang akan dilirik oleh investor, Sumrambah juga berpesan agar masyarakat Wonosalam jangan sampai menjadi buruh ditanahnya sendiri.
“Wonosalam akan menjadi tempat yang akan dilirik investor, saya tidak ingin kita menjadi buruh di tanah kita sendiri, kita tidak usah jual tanah, kita harus membangun” Ucap Sumrambah.
Senada dengan Wakil Bupati Jombang, Kades Wonosalam Samuki, juga mengatakan, Gerakan ini juga merupakan upaya reboisasi di wilayah Wonosalam, dengan harapan bisa membawa hasil yang positif bagi anak cucu kita.
“Reboisasi di Wonosalam ini semoga bisa membawa hasil bagi anak cucu kita nanti, kami termotivasi, bersama perhutani dan didukung segenap masyarakat Wonosalam”. Pungkasnya. (Syaif)