Srempetan Saat Menyalip, Dua Motor di Jombang Ringsek

165
Dua kendaraan ringsek setelah mengalami kecelakaan di Jalan Raya Sidowarek. (memoexpos.co)

memoexpos.co – Kecelakaan kembali terjadi di Jombang, tepatnya di Jalan Raya Desa Sidowarek, Kecamatan Ngoro.

Kecelakaan terjadi pada Jumat (5/5/2023) kemarin, melibatkan sepeda motor Megapro dengan Nopol AG 5392 FW yang dikendarai oleh Margono (45) warga Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri dan Vario dengan Nopol S 5169 OBY yang dikendarai oleh Lia Andini (25) dengan membonceng Muntosiah (53) keduanya merupakan warga Desa Sudowarek.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Jombang Ipda Anang Setiyanto mengatakan, kecelakaan bermula saat motor Megapro hendak menyalip motor Vario didepannya.

“Namun saat menyalip kedua motor ini bersrempetan, akhirnya terjadi laka lantas,” terangnya.

Akibat kejadian itu, kedua pengendara motor Vario mengalami luka serius sehingga harus dilarikan ke RSUD Jombang.

Sementara, pengendara motor Megapro juga mengalami luka dan dilarikan ke Puskesmas Pulorejo, Kecamatan Ngoro.

“Kedua kendaraan sudah diamankan untuk proses lebih lanjut,” pungkas Anang.