memoexpos.co – Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Jombang Moch Rony menyebut, puncak panen durian Wonosalam terjadi pada bulan Januari hingga April 2023 ini.
Berdasarkan data yang dihimpun Disperta Kabupaten Jombang, tercatat sedikitnya ada 147 ribu pohon durian di Wonosalam. Dari jumlah tersebut, yang masih produktif saat ini kurang lebih ada sekitar 65 ribu pohon durian.
“Di Wonosalam varietasnya cukup variatif begitupun harganya. Biasanya bulan ini sudah memasuki masa panen durian,” tandasnya.
Sementara, Agus Purwanto (40) petani durian di Wonosalam menyebut, di Wonosalam juga ada durian matahari, durian unggul kulit tipis buah tebal.
“Durian matahari ini yang istimewa, ini merupakan durian lokal Wonosalam yang dilakukan stek batang,” ujar pria yang akrab disapa Wanto ini, Rabu (25/1/2023).
Petani sekaligus pedagang durian asal Dusun Sumber, Desa Wonosalam ini mengatakan, sensasi durian matahari luarbiasa, mulai dari daging uang tebal, diameter yang besar dan legit manis pahit yang melekat.
“Cirinya durian matahari bentuknya besar, kulitnya tipis, durinya runcing, harganya variatif, kalau di saya dengan bobot 3 kiloan ini kisaran Rp 100 ribuan,” jelasnya.
Menurut Wanto, durian matahari banyak diminati oleh masyarakat, baik pecinta durian maupun yang mencoba-coba. Bahkan Wanto menyebut durian terbaik yang masuk supermarket salah satunya durian matahari ini.
“Kualitasnya sudah teruji, dan durian ini salah satunya yang masuk supermarket,” ujarnya.
“Bagi yang penasaran, datang saja langsung ke alamat kami di Dusun Sumber, Desa Wonosalam, jaminan garansi,” pungkasnya.