memoexpos.co – Momen Ramadhan kerap digunakan untuk berbagi dengan sesama. Seperti dilakukan Lutfi Kurniawan anggota DPRD Jombang dari fraksi PPP yang membagikan ratusan takjil gratis kepada masyarakat.
Kegiatan dilakukan bersama GPK (Gerakan Pemuda Ka’bah ) selain itu Lutfi Kurniawan anggota Dewan ramaikan Ramadhan dengan berbagi sembako, zakat. “Kami bersama Gerakan Pemuda Ka’bah membagikan 500 takjil untuk pengguna jalan di depan Rumah desa Selorejo Mojowarno, Jombang,” kata Lutfi panggilan akrabnya.
Lanjut Lutfi, bagi takjil dibarengi dengan pembagian sembako berupa beras kepada warga Desa Selorejo dan Menganto sebanyak 400 paket beras.
“Tidak hanya itu, bagi-bagi takjil dan sembako dilanjutkan dengan buka bersama dan dilanjutkan sholat tarawih bersama,” pungkasnya. (Tya)