Dukung Swasembada Pangan Nasional, Bupati Warsubi Serahkan Bantuan Alsintan

memoexpos.co – Pemerintah Kabupaten Jombang melalui Dinas Pertanian (Disperta) menyalurkan bantuan APBN Kementrian Pertanian RI berupa Alat dan Mesin Pertanian (Alsintan). Penyerahan dilakukan secara langsung oleh Bupati Kabupaten Jombang, Warsubi didampingi Wakil Bupati Kabupaten Jombang, Salmanuddin Yazid di aula Disperta Jombang.

Penyaluran bantuan hibah seperti alsintan bagi petani dan kelompok tani merupakan bukti nyata komitmen pemerintah dalam mendampingi sektor pertanian. Langkah ini diambil untuk mendorong peningkatan hasil panen sekaligus mengangkat taraf hidup para petani.

Hal itu disampaikan oleh Bupati Wardubi ketika sambutan. Senin (5/1/2026)

“Kabupaten Jombang merupakan salah satu lumbung pangan di Jawa Timur, di mana produksi dan produktivitas pertanian menjadi penggerak utama perekonomian daerah yang memberikan multiplier effect bagi sektor-sektor lainnya.” Ujarnya.

Ia juga mengungkapkan bahwa Alsintan kini menjadi solusi utama di tengah krisis tenaga kerja pertanian untuk mempercepat proses budidaya. Melalui mekanisasi, pengolahan lahan dan panen dapat dilakukan lebih cepat dan serentak, yang pada akhirnya bertujuan untuk mendongkrak efisiensi usaha serta hasil produksi pertanian.

“Tujuan utama pemanfaatan alsintan adalah untuk mempersingkat waktu pengolahan tanah, mempercepat proses tanam, serta mendorong pelaksanaan tanam dan panen secara serempak, sehingga produktivitas dan efisiensi usaha tani dapat terus ditingkatkan.” Ungkap Warsubi.

Bupati Jombang, Warsubi juga menegaskan komitmennya dalam mendukung visi swasembada pangan Presiden Prabowo Subianto. Sepanjang 2025, komitmen ini diwujudkan melalui keberhasilan berbagai program strategis.

“Sepanjang tahun 2025, Pemerintah Kabupaten Jombang telah berhasil mendukung dan mensukseskan berbagai program strategis pemerintah pusat dalam rangka menuju swasembada pangan nasional, di antaranya yaitu program luas tambah tanam (ltt), optimasi lahan (oplah), brigade pangan (bp), serta program bongkar ratoon tebu,” tegasnya. (kel)