memoexpos.co – Lembaga pendidikan di Kota Santri masih kekurangan tenaga pendidik. Sedikitnya ada 2.214 guru yang masih dibutuhkan untuk Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri di Kabupaten Jombang.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Jombang Senen mengatakan, dari ratusan lembaga pendidikan negeri yang ada di Jombang, jumlah guru masih terbilang minim untuk memenuhi kuota lembaga pendidikan yang ada.
“Kekurangannya sekitar 2.214 guru, itu untuk SD maupun SMP Negeri ya,” ujar Senen saat diwawanacarai wartawan, Selasa (18/7/2023).
Untuk mengatasi kekurangan guru tersebut, Senen mengaku akan melakukan penambahan jam mengajar.
Selain itu, percepatan pengangkatan PPPK guru juga dilakukan sebagai solusi kekurangan guru SD dan SMP Negeri gang ada di Kota Santri ini.
“Untuk mengakalinya ya menambah jam mengajar dan mempercepat pengangkatan PPPK,” tamdasnya.
Berdasarkan data yang dihimpun dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Jombang, tercatat jumlah SD Negeri di Kota Samtri ini ada 530 lembaga, sedangkan SMP Negeri ada 130 lembaga.