memoexpos.co – Seorang petani berinisial S (49) hanya bisa pasrah setelah digiring oleh petugas ke rumah tahanan Mapolsek Bareng, Kabupaten Jombang, Jawa Timur.
Pria asal Desa Mojotengah, Kecamatan Bareng ini diamankan oleh polisi lantaran diduga mencuri jaket hoodie milik penjual bakso depan Pabrik Venezia Footwear, Desa Banjaragung, Kecamatan Bareng.
Kapolsek Bareng AKP Sudarsono membenarkan peristiwa itu. “Peristiwa terjadi pada Jumat 7 Juli 2023 sekitar pukul 14.30 WIB,” ujar Kapolsek, Sabtu (8/7/2023).
Berdasarkan keterangan yang diperoleh petugas, kejadian ini bermula saat korban datang ke warung baksonya untuk mandi, tiba-tiba ia kaget melihat pelaku didalam warung sudah memakai jaket hoodie warna hijau miliknya.
Sontak, korban semakin kaget karena kondisi warung saat itu dalam keadaan terkunci, namun pelaku bisa masuk.
“Korban melihat kondisi kunci slot belakang warung dalam keadaan rusak, diduga dirusak oleh pelaku,” ungkapnya.
Setelah kepergok, pelaku akhirnya berupaya melarikan diri. “Namun, upaya itu berhasil dihalau oleh korban dibantu warga sekitar,” sambungnya.
Selanjutnya, kasus tersebut dilaporkan ke polisi, Kapolsek menyebut, berdasarkan pengakuannya pelaku bukan hanya mencuri jaket hoodie milik korban namun ia juga mengaku pernah mengambil televisi milik penjual bakso tersebut.
“Pelaku mengakui perbuatannya, dan pernah mencuri televisi polytron 24 inc milik korban. Atas ulah pelaku korban mengalami kerugian Rp 2.160.000,” jelasnya.
“Pelaku sudah diamankan, pelaku diduga melanggar pasal 363 KUHP tentang tindak pidana pencurian dengan pemberatan,” tandasnya.