Komisi D Dorong Dinkes Tingkatkan Indeks Kesehatan Masyarakat

39
Foto : Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Jombang Budi Nugroho.

memoexpos.co – Komisi D DPRD Kabupaten Jombang gelar Komisioning dengan Dinas Kesehatan membahas program kegiatan Tahun 2023, Senin (9/8/2022).

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Jombang Budi Nugroho mengaku, secara spesifik tidak ada program kerja yang disorot oleh Komisi D. Namun, Komisi D mendorong agar Dinas Kesehatan Jombang meningkatkan indeks kesehatan masyarakat.

Berdasarkan data yang ada, indeks kesehatan masyarakat di Jombang saat ini sudah 80 persen. “Tugas kita memang untuk meningkatkan kesehatan masyarakat dan tidak bisa dibangdingkan dengan mominal,” jelas Budi saat diwawancarai memoexpos.co usai Komisioning bersama komisi D.

Budi menyebut, bahwa angka kasus covid-19 di Jombang mengalami kenaikan. Kendati demikian, menurut Budi tidak ada kondisi keparahan.

“Dinas kesehatan tetap menghimbau kepada masyarakat agar menerapkan prokes dengan harapan bisa beralih ke endemi,” tandasnya.

Sementara, sekretaris Komisi D Dora Maharani saat diwawancarai media ini menjelaskan, pihaknya mengaku bahwa kegiatan komisioning ini memang harus dilakukan dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD). “Harus, karena ini kontroling serta monitoring sebagai upaya bagaimana kinerja OPD yang ada di leading sektor Komisi D,” ungkapnya.

Pihaknya berharap, dengan adanya kontroling dan monitoring lewat rapat komisioning ini, kinerja OPD bisa semakin baik dan memajukan dan mensejahterakan masyarakat Jombang.

“Dengan adanya komisioning dapat lebih baik lagi dalam mengemban tugas serta bisa memajukan masyarakat,” pungkasnya. (Wis)