memoexpos.co – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Jombang kirimkan 200 atlet dan 65 official di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur VII yang digelar pada 25 Juni sampai dengan 3 Juli 2022 mendatang.
Ketua Panitia Kontingen Kabupaten Jombang Porprov Jatim Agus Budi Hartono menyebut, venue (lokasi) pertandingan Porprov Jatim ini tersebar di empat Kabupaten. Kabupaten Jember sebagai tempat pembukaan terdapat 18 venue, Kabupaten Lumajang sebagai tempat penutupan memiliki 14 venue, Kabupaten Situbondo 11 cabor dan Kabupaten Bondowoso ketepatan 7 venue cabor.
“200 atlet berasal dari 37 cabor, dari 41 cabor yang ada di bawah koordinasi KONI Kabupaten Jombang. Sedangkan Panitia Besar (PB) Porprov KONI Jatim pada gelaran tahun ini membuka 50 cabor. Empat cabor dari Jombang tidak mengikuti sebagai peserta karena hanya eksebisi, medalinya tidak dihitung dalam akumulais peringkat,” ucap Agus saat diwawancarai memoexpos.co usai rapat koordinasi pengurus Cabor peserta Porprov Jatim di Kantor KONI Jombang, Rabu (25/5/2022) kemarin.
Menurut Agus pemberangkatan para atlet dari Jombang dijadwalkan pada tanggal 9 Juni nanti bertempat di Pendopo Kabupaten Jombang. “Menyesuaikan jadwal kegiatan Bupati, pemberangkatan lebih awal karena Tim Sepak Bola Kabupaten Jombang berangkat menuju Jember 16 Juni, tanggal 17 Juni Tim Sepak Bola sudah harus bertanding melawan Kabupaten Pasuruan,” imbuhnya.
Ia menjelaskan, tim Sepak Bola Kabupaten Jombang berada di Gorup C, berisikan 4 daerah, yakni Kabupaten Jember, Kabupaten Pasuruan dan Kota Malang. Agenda pertandingan digelar pada 17 Juni melawan Kabupaten Pasuruan, 20 Juni melawan Kota Malang, tanggal 23 melawan Kabupaten Jember.
Dari data 200 atlet dan 65 official ini nanti akan mendapatkan kostum dari KONI Jombang. “Anggaran bersumber dari dana hibah APBD Kabupaten Jombang tahun 2022, berupa Jaket, Training, Sepatu, Kaos Kaki dan Topi. Selain itu, para peserta juga mendapat uang sewa penginapan selama di sana, uang saku, uang transportasi keberangkatan dan kepulangan, serta uang makan,” pungkasnya. (Sy)